Inspirational Talk

"Spirit of Millennials"

w/ Tasya Kamila


Inspirational Talk adalah sebuah seminar yang bertemakan “Differences is Not a Reason to Hate”. Banyak sekali masalah dalam dunia ini yang membutuhkan keberanian dan kemampuan berpikir kritis untuk diselesaikan namun banyak mahasiswa yang belum menyadari pentingnya hal ini. Untuk itu seminar diadakan supaya mahasiswa bisa terinspirasi dan terpacu untuk menjadi pribadi yang berani dan kritis dalam menghadapi persoalan. Setelah mengikuti seminar ini para peserta diharapkan bisa memiliki cara pandang baru dalam menghadapi persoalan dan lebih proaktif dalam memandang suatu masalah.

Inspirational akan diadakan selama 90 menit dan bertujuan untuk membentuk mindset para peserta supaya lebih berani dan kritis dalam menghadapi suatu permasalahan.

Lomba Infografis

"Embracing Differences"


Lomba Infografis adalah lomba dimana para mahasiswa bisa menyampaikan pesan dalam bentuk desain gambar. Di era modern seperti saat ini, desain gambar jauh lebih diminati oleh masyarakat dibandingkan tulisan yang sangat panjang. Untuk itu lomba ini diadakan supaya mahasiswa dapat menyalurkan aspirasinya melalui desain.

Lomba Infografis ini adalah perlombaan pembuatan karya desain yang berisikan suatu pesan untuk permasalahan sosial yang ada di masyarakat. Peserta diharapkan mampu menuangkan gagasan dan pemikirannya secara ringkas dan padat tanpa mengurangi sifat kritis dan dari pertimbangan kekritisan tersebut. Penilaian akan dibuat berdasarkan kriteria yang ditentukan oleh juri. Pendaftaran, pengumpulan karya dan pengumuman pemenang akan dilakukan secara online.


Highschool Extravagance Debate Challenge



Highschool Extravagance Debate Challenge adalah lomba debat bahasa inggris yang ditujukan kepada siswa-siswi SMA di kawasan Jawa Timur. Melalui lomba ini diharapkan peserta dapat melatih kemampuan berdebat, menambah relasi dan memperluas pengetahuan serta sudut pandang mereka dengan berbagai topik debat masa kini dan dapat mengenalkan Universitas Kristen Petra di kalangan siswa SMA.

Highschool Extravagance Debate Challenge nantinya akan menggunakan sistem Asian Parliamentary. Dengan adanya lomba ini, peserta diharapkan dapat mengenal dunia debat di lingkup yang lebih luas.

Contact Person

Line : vincents_05 / WhatsApp : 081259569535
Follow Us
bimukpetra2019